Rabu, 30 Mei 2012

5 Binatang Bertubuh Aneh di Kedalaman Laut Putih Rusia

Di kedalaman Laut Putih Rusia yang sunyi, seorang fotografer White Sea Biological Station (WSBS), Alexander Semenov menyelam dengan peralatan fotografinya untuk mendapatkan foto-foto mahluk mikrobiologi yang mungkin tidak terlihat secara kasat mata. Namun dengan kecanggihan alat fotografi yang dimilikinya ia berhasil mendapatkan hasil yang baik, mahluk kecil nan indah yang mendiami kedalaman Laut Putih Rusia. Berikut uniknya.com merangkum 5 binatang bertubuh aneh di kedalaman Laut Putih Rusia:
1. Cacing Naga: Eulalia viridis

Silahkan Klik untuk Melihat Gambar dan Video... Buka





Kita mungking tidak tahu ukuran, proporsi tubuh cacing naga ini yang sebenarnya. Jika melihat bentuk dan warna tubuhnya yang indah, beruntung cacing ini berukuran kecil. Cacing naga yang memiliki nama latin, Eulalia viridis, termasuk ke dalam kelas cacing polychaete dengan tubuh yang berbuku-buku. Mahluk kecil yang menggemaskan ini memiliki ukuran panjang tubuh 5 hingga 15 cm, namun mampu memiliki 200 buku/patahan pada tubuhnya. Dan cukup sulit untuk melihat keberadaannya karena ia senantiasa bersembunyi di celah-celah karang ataupun menempel di cangkang kerang

2. Cacing: Precuthona sp.

Silahkan Klik untuk Melihat Gambar dan Video... Buka





Alex mengabadikan dua ekor cacing yang sedang bercengkerama, cacing eksotis yang memiliki nama latin Pretuchona sp yang termasuk ke dalam subordo cacing nudibranchia. Cacing Prechutona ini memiliki tentakel oral yang terletak di atas kepalannya (disebut cephalis tentakel),  berita yang tak menyenangkan menjelaskan bahwa keberadaan mereka telah dinyatakan langka, walaupun di Laut Putih Rusia cacing seperti ini terdapat dalam beberapa jenis yang memiliki cephalis tentakel. Salah satunya yang memiliki tentakel disepanjang punggung dan di samping tubuhnya, yang dikenal dengan nama cerata. Di dalam spesies aeolid nudiabranchia,  cerata memiliki sistem pencernaan berupa, saluran sel penyengat yang terdapat di tentakelnya, dari tentakel inilah makanan disalurkan ke dalam tubuh untuk dicerna. Karena selain berfungsi untuk mempertahankan diri dan menyerang, tentakel pretuchona merupakan saluran makanan.

3. Cacing: Cirratulus cirratus

Silahkan Klik untuk Melihat Gambar dan Video... Buka





Sangatlah sulit untuk menemukan apalagi memotret cacing Cirratulus cirratus, seekor cacing yang termasuk ke dalam keluarga cacing bristle (berbulu), di dalam foto di atas Cirratulus terlihat masih dalam bentuk kepompong. Setelah telu (oocytes) dari cacing betina Cirratus tersebut dibuahi, maka telur tersebut akan menyerupai ubur-ubur kecil yang menempel  pada sebuah batu. Setelah melalui proses tersebut maka di hari keenam munculah larva dari rongga kepompong tersebut. Pada masa ini cacing Cirratus rawan terhadap berbagai serangan musuh, ia haru bertahan selama tiga minggu untuk menjadi cacing dewasa.

4. Siput: Limacina helicina

Silahkan Klik untuk Melihat Gambar dan Video... Buka





Siput yang memiliki tubuh eksotis ini memiliki bagian tubuh yang menyerupai sayap –bahkan telinga, para ahli biologi laut mengenalnya dengan sebutan kupu-kupu laut yang memiliki nama latin Limacina helicina. Bentuk menyerupai sayap yang dimilikinya disebut dengan parapodia, cacing Limacina menggunakan organ ini untuk mempermudah gerakan di dalam air. Bentuknya yang sangat imajinatif, menjadikannya alien dan bukti kekayaan hayati Laut Putih Rusia.

5. Cacing Naga: Phyllodoce citrina

Silahkan Klik untuk Melihat Gambar dan Video... Buka





Mahluk yang menyerupai naga China ini memiliki nama Phyllodoce citrina, walaupun bentuk sebenarnya kecil namun terlihat buas dan mengerikan. Cacing naga  ini menghantui kedalaman Laut Putih Rusia, memiliki tubuh yang berbuku-buku dengan ditumbuhi banyak bulu menyerupai tentakel (parapodia). Cacing naga yang eksotis ini memiliki ukuran ubuh sepanjang 10 cm, namun jika kita menyelam lebih dalam lagi, diduga ada cacing naga yang memiliki ukuran tubuh sepanjang 3 m, yakni jenis polychaete.
Demikian uniknya.com menyajikan 5 mahluk eksotis yang terdapat di kedalaman Laut Putih di bagian baratlaut, Rusia. Dan secara geografis letak Laut Putih Rusia tidak jauh dengan Lautan Skandinavia.

Tidak ada komentar:

COUNTER EXTREME

Foto saya
anak jambi, paris, Indonesia